Cara Membuat konten media sosial

5 Tahap Menyiapkan Konten Media Sosial Untuk Menjual Produk Kulinermu

Media sosial adalah salah satu channel pemasaran yang mudah dan efektif, namun tentu ada tantangannya. Ketika suatu hal mudah dilakukan, apalagi ada janji untuk mendapatkan uang dari sana, tentu akan membuat orang melakukannya juga. Artikel ini akan membahas bagaimana tahapan menyiapkan konten untuk media sosialmu.

Di media sosial itu persaingannya sengit, baik itu di Twitter, Instagram, Facebook, atau pun Youtube, kamu akan bersaing dengan banyak pembuat konten dalam mendapatkan pengikut di sana. Hal paling penting yang akan menentukan kesuksesan akun media sosialmu adalah kontennya.

Silakan baca dulu artikel kami sebelumnya bagaimana cara membuat konsep di media sosial di sini ya.

Jika kamu sudah baca, kita akan membahas bagaimana membuat sesuatu hal bagaimana kamu bisa menjadi konsisten dalam membuat konten untuk media sosial.

1. Siapkan hari khusus untuk membuat konten media sosial

Ketika kamu baru membuat konten sebelum posting maka kamu akan kerepotan karena selain otak sudah habis mengurusi hal lainnya, kamu juga tidak akan bisa berpikir kreatif dalam membuat konten tersebut.

Untuk itu siapkanlah satu atau dua hari dalam seminggu untuk membuat konten mingguan. Pada hari ini kamu akan menghabiskan waktu paling banyak menyiapkan konten untuk media sosialmu.

Menjadwalkan satu hari khusus untuk membuat kontem media sosial meminimalisir kerja multitask, kerjakan satu per satu, jangan kerjakan semua hal sekaligus. Nanti kualitas kontenmu akan lebih baik jika kamu memiliki jadwal.

Kamu harus bisa membuat konten untuk satu minggu, jadi sisa waktumu bisa kau gunakan untuk mengurusi bisnis kulinermu dan ulangi lagi di minggu depannya.

2. Gunakan excel untuk membuat jadwal konten mingguan

Untuk membuatmu semakin mudah dalam posting konten di media sosial, gunakan excel untuk menjadwalkannya ya.

Tentu kamu juga bisa menggunakan alat lain seperti words, google docs, google spreadsheat, dan yang lainnya. Memuat konten lengkap dengan gambar yang akan dipost di excel akan mempermudahmu mengurusi media sosial.

Ketika waktunya sudah posting, kamu hanya tinggal copas caption-nya lalu posting beserta gambarnya.

Mengurusi media sosial tak perlu repot lagi dengan kamu harus menulis setiap kamu mau posting.

3. Gunakan Instagram stories dan Twitter untuk update yang dadakan

Salah satu kelemahan memliliki jadwal konten mingguan adalah kamu tidak bisa responsif dalam menangani sesuatu.

Untungnya dengan adanya fitur Instagram stories dan Twitter kamu bisa update jika ada sesuatu yang mendadak.

Misalnya kamu sedang mengerjakan konten dan pesanan buah yang kau tunggu ternyata sampai ke rumah. Kamu bisa menggunakan Instagram stories dan Twitter untuk update hal itu, lalu kamu bisa menawarkan produk apa saja yang bisa kau buat dengannya.

4. Gunakan Video untuk mendokumentasikan proses memasakmu

Ada kesenangan tersendiri ketika kita melihat proses behind the scene, proses pembuatan sesuatu. Apalagi jika yang dibuat adalah makanan kesukaanmu.

Proses seperti ini bisa jadi bahan konten yang penting, kamu bisa mendokumentasikannya sambil membuat. Tidak perlu repot untuk membuat video yang bagus jika kamu bukan seorang editor video atau tidak bisa membayarnya. Dokumentasikan saja hasilnya.

Lama kelamaan kamu pun pasti punya ide untuk membuat video yang lebih bagus lagi, bahan pembelajarannya pun sudah banyak di Youtube.

5. Fokus di salah satu platfrom media sosial saja

Banyak yang percaya kalau untuk sukses maka kamu harus ada di semua media sosial, namun kenyataannya apakah kamu memiliki waktu, energi, dan dana untuk mengurusi itu semua?

Kalau kau punya dananya atau energinya, tentu gak masalah. Tapi kalau kamu tak bisa?

Hal paling penting dalam memasarkan produk kulinermu di media sosial adalah membuat konten yang menarik. Masalahnya tidak semua orang bisa membuat tweet lucu di Twiiter, tidak juga bisa membuat video yang menarik.

Jadi fokuskan saja usahamu di salah satu platform.

Jika kamu hanya memiliki hp maka itu sudah lebih dari cukup untuk membuat konten yang menarik di Instagram. Ada banyak aplikasi untuk menunjag pembuatan konten Instagram seperti Canva, Picsart, dan lain-lain.

Jika kamu fokus di salah satu platform media sosial saja, kemungkinanannya kamu akan lebih tinggi kamu akan sukses di sana.

Sekali lagi ukur dana, waktu, dan energimu,  jika terbatas pilih membuat konten di salah satu platform saja.

Kesimpulan

Untuk membuat konten dengan kualitas dan frekuensi posting yang konsisten maka kamu memerlukan perencanaan yang matang. Kamu bisa mulai pembuatan konten media sosial dengan lima langkah berikut:

  1. Sediakan hari khusus untuk membuat konten media sosial
  2. Gunakan Excel untuk membuat jadwal konten mingguan atau bulanan
  3. Gunakan Instagram stories dan Twitter untuk update dadakan
  4. Rekam video untuk membuat konten tentang proses masakmu
  5. Jika waktu, energi, dan danamu terbatas fokus di salah satu platform media sosial saja

Untuk kamu yang  ingin template konten minggu untuk Instagram silakan download di sini ya, kawan. Jangan lupa daftarkan emailmu dulu.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *