Bakmi terenak di Instagram

4 Kuliner Bakmie Untuk Menemani Binge Watch Netflix

Binge watch sambil makan bakmie memang jadi hal yang menyenangkan untuk dilakukan, kamu bisa menikmati sebuah tontonan sambil makan sampai kenyang. Mungkin bikin kamu jadi gemuk, tapi nanti kamu bisa diet, jadi jangan khawatir.

Ini dia empat bakmi pilihan Rendunk yang cocok menemanimu menghabiskan waktu sambil menonton konten Netflix favoritmu.

1. Bakmi dariĀ  Mangan Mangan Club

https://www.instagram.com/p/CBp35sEgQeJ/

Salah satu rekan Rendunk yang memiliki sajian bakmie yang variatif adalah Mangan Mangan Club. Mereka menyuguhkan sajian mie ayam yang dibuat sendiri. Kalau kamu ingin memesan lalu dimakan nanti, mereka juga menyediakan mi dalam bentuk beku, jadi kamu bisa menghangatkannya nanti.

Kamu bisa hubungi mereka di Instagram @manganmanganclub, bisa juga memesan di Grab Food dan Go Food. Lokasi mereka di Ragunan, Jakarta, jadi buat kamu yang berlokasi di Jabodetabek cukup dekat untuk menikmati bakmi ini.

2. Vegan On Bowl

https://www.instagram.com/p/CD-fFDogQ_0/

Kali ini sajian mi sehat olahan sendiri dengan bahan alami untuk makanan yang lebih sehat yang dibuat oleh Vegan On Bowl. Menu mie mereka dinamakan Tale of Heritage dengan bahan tahu, pakcoy, dan kulit dumpling.

Kamu pun bisa memilih tiga jenis mi untuk disajikan di menumu, kamu bisa memilih mi kriting (curly), lurus (straight), dan mi karet (rubber). Menu lain yang disajikan di sini pun rasanya oke semua.

Buat kamu yang tertarik bisa menghubungi mereka di Instagram @veganonbowl. Kamu bisa pesan langsung atau melalui Go Food dan Grab Food.

3. Bakmi Liung

https://www.instagram.com/p/CEnVEVBh7z2/

Sajian mi ketiga datang dari Bakmi Liung, tempat mi yang sudah malang melintang di belantara kuliner ibu kota. Sajian bakmi Liuang dengan berbagai jenis mi lengkap dengan daging dan sayur ini halal untuk dikonsumsi.

Lokasi restoran ada di Jalan Salemba Tengah no.4, Jakarta Pusat. Buat kamu yang tidak bisa datang bisa juga order lewat Go Food atau Grab Food atau kamu bisa order langsung lewat instagram @bakmi.liung.

Buat kamu yang belum coba Bakmi Liung harus cobain.

4. Bakmi Nasional

https://www.instagram.com/p/CEUClY7nZFL/

Sajian bakmi terakhir adalah Bakmi Nasional yang baru menetas nih. Meskipun bakmi ini baru hadir namun jangan ragukan kualitas rasanya. Bakmi menyuguhkan penyajian yang berbeda, mereka menjual bahan mentah yang tinggal kamu masak.

Cocok untuk kamu yang ingin menikmati sajian bakmi hangat yang siap santap. Kamu bisa menghubungi Bakmi Nasional di Instagram @bakminasional untuk informasi pembelian lebih jelas silakan hubungi mereka.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *